Pemberdayaan Anggota Kelompok Pkk Desa Sukomulyo Sebagai Upaya Membentuk Jiwa Wirausaha dan Meningkatkan Kesejahteraan

dian indratmi, Lili Zalizar, Sujono Sujono

Abstract


Program pemberdayaan masyarakat telah dilakukan kepada anggota kelompok  PKK desa Sukomulyo Kecamatan Pujon Kabupaten Malang oleh tim pelaksana Program Pengembangan Desa Mitra (PPDM), dari Universitas Muhammadiyah Malang. Program bertujuan untuk membentuk wirausaha baru di bidang olahan susu yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Sukomulyo. Metode pelaksanaan meliputi ceramah dan diskusi, demonstrasi dan praktek langsung/pelatihan serta pendampingan. Anggota kelompok PKK mendapatkan pelatihan pembuatan berbagai olahan susu meliputi susu pasteurisasi, susu jelly, stick susu dan kerupuk susu; serta pendampingan dalam manajemen usaha dan  pemasaran produk. Hasil kegiatan menunjukkan program  pemberdayaan anggota  PKK telah sukses melahirkan wirausahawan baru di bidang olahan susu sebesar 31,25 % dari yang mengikuti kegiatan pelatihan.  Program juga terbukti mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga peternak, yang ditunjukkan dengan keberhasilan pemasaran produk hasil pelatihan seperti susu jelly, stick susu, dan kerupuk susu. Ketiga produk tersebut merupakan makanan yang bergizi, sehingga program ini juga telah mendukung peningkatan kesehatan masyarakat.

Keywords


Pemberdayaan masyarakat; PKK; Olahan susu

References


Amri, Z. 2011. Kerupuk susu berdaya saing tinggi. https://www.scribd.com/ document /60307290/

Jacob, A. 2013. Digestive Health with Real Food: A Practical Guide to an Anti-Inflammatory, Low-Irritant, Nutrient Dense Diet for IBS & Other Digestive Issues. Paleo Media Group.

Karsidi, R. 2007. Pemberdayaan masyarakat untuk usaha kecil dan mikro. .Jurnal Penyuluhan. Vol 3 (2): 136-144.

Kompas. 2018. Kenali kandungan gizi pada susu yang memberikan banyak manfaat bagi tubuh. https://www.kompasiana.com/leoric/5b7e2556ab12ae37291c8034/?page=all

Mavrocino. 2016. Manfaat susu jelly. http://www.mavrocino.com.

Ras, A. 2013. Pemberdayaan masyarakat sebagai upaya pengentasan kemiskinan. SOCIUS. Vol 14 : 56-63.

Sumodiningrat, G. 2000. Visi dan Misi Pembengunan Pertanian Berbasis Pemberdayaan. Yogyakarta. IDEA.

Walstra, P., J.T.M.Wouters, and T.J.Geurts. 2006. Dairy Science and Technology. Taylor & Francis Group, LLC.

Widjayanti, K. 2011. Model pemberdayaan masyarakat. Jurnal Ekonomi Pembangunan. Vol 12(1) : 15-27.




DOI: http://dx.doi.org/10.21776/2020.006.01.7

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Journal of Innovation and Applied Technology